Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Perayaan HUT Ke-76 Republik Indonesia memang sudah berlalu dan maknanya semakin  kita rasakan, karena kita merayakan di saat pandemi.
Biasanya lomba-lomba dilaksanakan secara langsung, tatap muka dan upacara bendera bersama. Karena pandemi, lomba-lomba diadakan secara daring.
SMP Kolese Kanisius memutuskan untuk mengadakan beberapa kegiatan lomba. Lomba-lomba ini diadakan untuk menghibur dan mengakrabkan hubungan antar siswa.

Kegiatan lomba sudah terlaksana dari tanggal 13 – 14 Agustus yang merupakan babak penyisihan, sedangkan untuk final dan pengumuman pemenang di tanggal 17 Agustus 2021 setelah upacara bendera virtual.
Final dan penutupan kegiatan menyambut kemerdekaan RI berlangsung dengan tertib, diawali dengan pembacaan puisi oleh pak Prima dilanjutkan dengan final debat. Untuk Final debat cukup mengejutkan karena finalis dari kelas 7, sesuatu yang dianggap jarang terjadi. 
Walaupun pada final tanggal 17 Agustus  hanya ada dua lomba, sebenarnya telah ada beberapa kegiatan lomba yang diadakan oleh OSIS. Tentu saja lomba-lomba yang dianggap menarik untuk diikuti.
Lomba yang diadakan secara online antara lain :
1. Lomba debat Topik akan diberikan oleh panitia, setiap grup diberikan waktu untuk saling memberikan alasan pro dan kontra. Peserta lomba dalam Lomba ini yang mengejutkan peserta yang masuk final seluruhnya grup kelas tujuh.

2. Desain grafis anime : diumumkan pada tanggal tujuh belas

3. Chess league atau pertandingan catur. Babak penyisihan dilakukan tanggal 13 Agustus 2021 dan ditayangkan secara live stream di youtube. 

4. Gartic io atau permainan tebak gambar. Permainan daring yang cukup terkenal terutama saat pandemi. Peserta diminta untuk menggambar dan peserta lain menebak apa yang digambar. Salah satu lomba yang menghibur karena kemampuan menggambar setiap peserta berbeda dan komentar dari komentator yang ikut bingung menerka gambar. Lomba dilaksanakan tanggal 14 Agustus 2021 setelah lomba makan biskuit.

5. Desain logo bertema HUT RI.

6. Makan biskuit. Lomba dilaksanakan online dan melalui zoom.Terdiri dari beberapa peserta yang telah menyiapkan biskuit oreo, mereka harus menghabiskan biskuit tersebut dengan jangka waktu yang telah ditentukan. Lomba berlangsung cukup sportif dan peserta dapat mengontrol emosi walaupun sempat terlontar kata makian dan ditegur oleh panita.

Selain mengadakan lomba-lomba, SMP Kolese Kanisius juga menampilkan pertunjukkan teater. Kisah yang mereka ambil adalah perjalanan kemerdekaan Indonesia saat kaum muda membawa Sukarno Hatta ke Rengasdengklok.
Penampilan teater itu yang mengakhiri persiapan menyambut kemerdekaan Indonesia.

Leave a Reply

Perpustakaan Kolese Kanisius © 2024. All rights reserved.